PERSAMI di Markas Panglima Api

Untuk menciptakan generasi pramuka yang tangguh, melalui pembentukan mental serta kepribadian yang menanamkan disiplin dalam hal apapun, siswa dan siswi SDN 208 Simpang Tuan, SDN 150 Bukit Tempurung dan SDN 81 Pematang Rahim gelar Perkemahan Sabtu Minggu (PERSAMI) di Markas Manggala Agni Daops Sumatera (MADS) XI/Bukit Tempurung (16/12/2023).

Kegiatan tersebut diawali dengan upacara pembukaan, dilanjutkan dengan pemberian materi kepramukaan oleh pembina, serta edukasi dini tentang perubahan iklim dan pengenalan terhadap Manggala Agni, yang disampaikan oleh Imam Bahama Putra selaku Anggota MADS XI/Bukit Tempurung dan ditutup dengan api unggun.

“Kami ucapkan selamat datang kepada adik-adik yang melaksanakan Persami, melalui kegiataan ini tentunya diharapkan kita dapat peduli terhadap sesama, juga peduli dengan alam sekitar, serta kita mampu mengupayakan nilai moral dari Dasa Darma, karenanya Manggala Agni Daops Bukit Tempurung akan selalu terbuka untuk membantu adik adik didalam kegiatan kepramukaan,” pungkas Imam Bahama Putra di Bukit Tempurung, Sabtu (16/12/2023).

Peserta Persami tingkat Sekolah Dasar tersebut, juga di fasilitasi kegiatan hiking menjelajahi berbagai pos serta halang rintang, yang diselenggarakan di sekitar wilayah Markas Daops, dan dipandu oleh Anggota Manggala Agni.

“Kami sangat berterimakasih kepada pihak Manggala Agni Daops Bukit Tempurung atas ketersediaannya yang memfasilitasi dan ikut memandu peserta Persami, tentunya kegiatan ini bertujuan untuk melatih kemandirian para siswa, melatih kedisiplinan, melatih kerja sama dan gotong royong, belajar mencintai alam, belajar berorganisasi dan lain sebagainya,” ujar Hamzah, S.Pd selaku Kepala Sekolah.

Melalui kegiatan kepramukaan ini, tetunya sangat berdampak positif bagi anak-anak sekolah tingkat dasar, dan kegiatan tersebut diakhiri dengan penanaman pohon bersama juga apel penutupan bersama.

(Humas Manggala Agni Daops Sumatera XI / Bukit Tempurung / Andika Saputra)

 


Telepon: +62 (21) 5730144

Faksimili: + 62 (21) 5720194

Email: setditjenppi@gmail.com atau setditjenppi@menlhk.go.id 

Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan

Manggala Wanabakti Blok VII, 12th floor

Jl. Gatot Subroto, Senayan

Jakarta - Indonesia 

InstagramTwitterFacebookYouTube

MEDIA SOSIAL DITJEN PPI